Pontianak//Thekalimantanpost.com
Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo,S.STP.,M.Si menghadiri konsultasi publik penyusunan dan penetapan rencana tata ruang wilayah (RTRW) Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2023-2043 (Subtansi Rencana Struktur Ruang Wilayah) Pada Hari Selasa (30/05/2023) Bertempat di Hotel Mercure di Kota Pontianak.
Dalam agenda ini dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat H.Sutarmidji, S.H, M.Hum , Wakil Gubernur Kalimantan Barat Drs.H. Ria Norsan,MM.,M.H. , Ketua DPRD Provinsi Kaimantan Barat M.Kebing L , Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Provinsi Kalimantan Barat Iskandar Zulkarnaen, ST, MT.
Pantauan Thekalimantanpost.com. acara ini membahas tentang Rancangan tahun 2023-2043 dalam membangun wilayah Kalimantan akan mencakup kegiatan prioritas:
(1) pengembangan sektor unggulan;
(2) pengembangan kawasan strategis
(3) pengembangan kawasan perkotaan;
(4) Pembangunan desa, kaw. perdesaan dan transmigrasi, daerah tertinggal, dan kawasan perbatasan;.
(5) penataan kelembagaan dan keuangan daerah
a) Pengarusutamaan Penanggulangan Bencana dan Adaptasi Perubahan Iklim:
1.Peningkatan investasi mitigasi perubahan iklim dan pengurangan risiko bencana; dan
2.Peningkatan penanganan abrasi pantai di daerah kepulauan, dan konservasi hutan.
b) Pelaksanaan kaidah pembangunan rendah karbon, meliputi:
a. Konservasi hutan primer dan habitat spesies kunci, serta perlindungan kawasan hutan;
b. Rehabilitasi hutan dan lahan untuk mempertahankan luas tutupan hutan, serta dan mengkonservasi sumber daya air, untuk menopang energi terbarukan
c. Pengembangan energi baru terbarukan;
d. Pengembangan sarana dan prasarana transportasi massal;
f. Penerapan kaidah ekowisata berkelanjutan dalam pengembangan kawasan wisata;
g. Optimalisasi pengelolaan sampah dan limbah B3 secara terpadu.**kp