Media Informasi Dan Hiburan

AKBP Yani Permana SIK MH Jadi Kapolres Ketapang

 

Thekalimantanpost.com, Ketapang – Sejumlah pejabat di jajaran Polda Kalimantan Barat (Kalbar) dimutasi. Mutasi ini berdasarkan Surat Telegram yang ditandatangani Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono tertanggal 26 Juli 2021. Di antara yang dimutasi yakniKapolres Ketapang yang dijabat AKBP Yani Permana SIK MH mengantikan AKBP Wuryantono SIK MH.

AKBP Yani sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Kubu Raya dimutasi menjadi Kapolres Ketapang. Sementara itu AKBP Wuryantono diangkat sebagai Wadirsamapta Polda Kalbar.

Selain itu AKBP Robertus Bellarminus Herry Ananto Pratiknyo SIK MH yang sebelumnya sebagai Kapolres Sambas diangkat menjadi Kabagrenprogar Rorena Polda Jatim. AKBP Ade Kuncoro SIK yang sebelumnya sebagai Kapolres Landak menjadi Kapolres Sanggau.

AKBP Raymond Marcellino Masengi SIK MH yang sebelumnya sebagai Kapolres Sanggau menjadi Kasubbagbinkar Bag SDM Korbrimob Polri. AKBP Natalia Budi Darma SIK yang sebelumnya sebagai Kapolres Bengkayang menjadi Wakapolresta Pontianak.

AKBP Laba Meliala SIK yang sebelumnya sebagai Ditreskrimsus Polda Kalbar menjadi Kapolres Sambas. AKBP Stevy Frits Pattiasina SIK MH yang sebelumnya sebagai KasubditII Ditreskrimun Polda Kalbar menjadi Kapolres Landak.

AKBP Arif Agung Winarto SIK yang sebelumnya sebagai Danyon B Pelopor SatBrimob Polda Kalbar menjadi Kapolres Bengkayang. AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy SIK yang sebelumnya sebagai Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Metro Jaya menjadi Kapolres Kubu Raya. (bnd)