Media Informasi Dan Hiburan

Yulianus Kadis Disparbud; Ajak Masyarakat meriahkan Hari Jadi Kota Ketapang

Thekalimantanpost.com, Ketapang – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Ketapang, Yulianus mengajak masyarakat. Khususnya terhadap anak muda agar berpartisipasi memeriahkan hari Jadi Ketapang ke 603 pada 11 Maret 2021. Di antatanya ia mengimbau agar mengikuti perlombaan yang diselenggarakan Disbudpar Ketapang.

“Pada 2021 ini dalam rangka memperingati Hari Jadi Ketapang ke 603 Disbudpar Ketapang mengadakan lomba membuat logo Hari Jadi Ketapang ke 603. Berkaitan itu saya mengimbau masyatakat khususnya anak-anak muda di Ketapang untuk berpartisipasi,” kata Yulianus kepada wartawan Thekalimantanpost.com di ruang kerjanya, Jumat (19/2).

 

Ia menegaskan peserta lomba jangan memikirkan menang atau kalahnya. Namun perlombaan pihaknya ini dijadikan pembelajaran untuk berkerasi. Kemudian bisa untuk melatih diri ketika ada perlombaan-perlombaan lain kedepannya.

Menurutnya walau sekarang masih dimassa pandemi covid 19 tapi tentu tidak menghambat untuk mengikuti lomba. Lantaran perlaksanaan perlombaan membuat logo ini diselenggarakan pihaknya secara online. “Jadi ikut lomba jangan memikirkan menang atau kalahnya,” tegasnya.

“Berkerasi dan berperan aktif ikut lomba juga menunjukkan bahwa kita peduli dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Ketapang. Tapi bagi yang menang nantinya untuk hadiah dan trompinya tetap ada,” lanjutnya. (bnd)